Lima Minuman Khas Indonesia Yang Tak Lekang Oleh Waktu Hingga Kini

Indonesia merupakan sebuah negeri yang indah, dan kaya akan warisan budaya dan juga kulinernya. Tak terkecuali, minuman-minuman khas yang tidak hanya enak dan menyegarkan, tetapi juga sebagian diantaranya memiliki khasiat untuk kesehatan. Karena terbuat dari bahan alami, yang baik untuk tubuh kita.

Tidak sedikit minuman khas Indonesia yang kini justru tergerus oleh zaman, dan tergantikan dengan minuman-minuman lain bahkan yang berasal dari luar negeri, hal tersebut menyebabkan mereka seakan menjadi minuman asing di negerinya sendiri. Namun, di samping itu ada juga jenis minuman khas, yang hingga kini terus bertahan dan masih bisa dibilang populer.

Tidak hanya untuk masyarakat Indonesia sendiri, bahkan ada pula minuman-minuman khas Indonesia, yang terkenal tidak hanya bagi masyarakat lokal tetapi juga hingga masyarakat mancanegara. Sehingga, tak jarang warga asing yang dengan sengaja datang ke Indonesia, untuk merasakan nikmatnya minuman khas Indonesia tersebut.

Berikut ini Lima Minuman Khas Indonesia Yang Cukup Populer bahkan sampai di kalangan para pelancong dari luar Indonesia.

Cendol


Anda semua tentunya sudah pernah menikmati kesegaran Cendol bukan?, sebab minuman ini memang dapat dengan mudah Anda temukan dimana saja. Cendol terbuat dari tepung beras yang dibentuk lonjong kecil, dan dicampuri dengan sari pandan yang berwarna hijau, disajikan dengan es serut dan gula merah cair, serta dipadukan dengan santan. Sehingga menghasilkan rasa manis yang sekaligus gurih.

Nah, bagi Anda yang ingin mencoba membuat Es Cendol sendiri di rumah, untuk selengkapnya tentang resep membuat Cendol dapat Anda lihat Di Sini!

Sekoteng


Sekoteng berasal dari Jawa Tengah. Pada umumnya, Sekoteng merupakan minuman terbuat dari Jahe, dan dihidangkan dalam kondisi panas. Bahan lain yang dicampurkan ke dalam Sekoteng, biasanya berupa kacang hijau, pacar cina, kacang tanah, dan potongan roti. Penjual Sekoteng lebih sering muncul di malam hari, karena minuman ini sangat nikmat untuk disantap, tatkala cuaca sedang sejuk atau dingin.

Nah, bagi Anda yang ingin mencoba membuat Es Cendol sendiri di rumah, untuk selengkapnya tentang resep membuat Cendol dapat Anda lihat Di Sini!

Bajigur


Bajigur berasal dari Jawa Barat. Minuman ini terbuat dari gula arena yang dicampur dengan santan. Jika ingin menambah cita rasanya, Anda bisa menambahkan jahe, garam, dan vanili. Bahkan sekarang ini ada inovasi mencampurkan bajigur dengan es krim. Minuman ini paling sedap disajikan selagi masih panas, dan tatkala cuaca sedang dingin, sebab bisa menghangatkan tubuh.

Nah, bagi Anda yang ingin mencoba membuat Es Cendol sendiri di rumah, untuk selengkapnya tentang resep membuat Cendol dapat Anda lihat Di Sini!

Wedang Jahe


Wedang Jahe merupakan minuman yang berasal dari Pulau Jawa, tepatnya dari daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur. Orang-orang dari luar negeri sering menyebutnya 'Ginger Tea'. Untuk mengoptimalkan khasiat dari Wedang Jahe ini, Anda dapat menambahkan Jeruk Nipis, ke dalam Wedang Jahe yang sedang Anda minum.

Nah, bagi Anda yang ingin mencoba membuat Es Cendol sendiri di rumah, untuk selengkapnya tentang resep membuat Cendol dapat Anda lihat Di Sini!

Bandrek


Bandrek ialah sebuah minuman penghangat tubuh, yang merupakan minuman tradisional khas Bandung. Tidak diketahui pasti sejak kapan minuman Bandrek ini ada, namun yang jelas minuman ini sangat nikmat disajikan, tatkala cuaca sedang dingin seperti halnya sedang hujan, atau memang wilayahnya berada di dataran tinggi. Sekilas minuman ini sangat mirip dengan Wedang.

Nah, bagi Anda yang ingin mencoba membuat Es Cendol sendiri di rumah, untuk selengkapnya tentang resep membuat Cendol dapat Anda lihat Di Sini!

Sekiranya itulah ke-lima minuman khas Indonesia, yang populer tidak hanya bagi warga asli Indonesia, tetapi juga sudah cukup dikenal masyarakat luar Indonesia. Minuman-minuman tradisional yang telah kita bahas di atas, tidak hanya memiliki rasa yang nikmat dan pas di lidah masyarakat Indonesia, tetapi juga memiliki khasiat yang baik untuk tubuh kita. Tak ayal kita harus dapat menjaga kelestarian warisan nenek moyang kita tersebut.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Lima Minuman Khas Indonesia Yang Tak Lekang Oleh Waktu Hingga Kini"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.