5 Hewan Aneh dan Diyakini Membawa Keberuntungan yang Kalau Dijual Harganya Sangat Mahal

Di era yang semakin maju ini, ternyata masyarakat Indonesia masih saja mempercayai hal yang berbau klenik. Misalnya saja, hewan-hewan yang memiliki bentuk yang tidak lazim dari biasanya langsung saja dikaitkan dengan hal mistis. Bahkan tak jarang banyak orang yang memburu hewan tersebut karena diyakini membawa keberuntungan.


Misalnya saja kadal dengan ekor bercabang, diyakini bisa membuat hoki pemiliknya. Bahkan tak jarang yang sampai merogoh banyak kocek buat membelinya. Tidak hanya kadal, masih banyak hewan lain yang diyakini bikin hoki dan kalau dijual bisa buat pemiliknya jadi orang kaya mendadak. Hewan apa sajakah itu?

Sempat heboh cicak “Kyuubi” berekor sembilan
Beberapa tahun yang lalu, sebuah postingan seorang netizen sempat bikin geger. Pasalnya, orang ini mengaku menemukan dua cicak yang memiliki lebih dari satu ekor yang kemudian dihargai sangat fantastis. Cicak berekor dua dibandrol dengan harga mencapai 300 juta, sedangkan yang ekor sembilan dihargai sampai 1 Miliar. Cicak tersebut dibandrol mahal karena diyakini memiliki sebuah kemampuan magis. Sampai saat ini masih belum ada kabar yang jelas apakah cicak tersebut sudah benar-benar laku atau tidak, yang pasti kalau sampai ada yang membelinya pastilah orang yang super tajir.

Bukan hanya cicak, kadal berekor pun dijual mahal
Tidak hanya cicak, namun kadal berekor lebih dari satu pun dijual dengan harga yang lumayan fantastis. Memang dari dulu banyak mitos yang mengatakan kalau kadal berekor dua memang membawa keberuntungan. Jadi bukan hal yang aneh kalau kadal ini dijual hingga puluhan juta. Seperti yang terjadi pada warga Sambas, Kalimantan ini. Lantaran memiliki kadal berekor tiga, banyak orang mau menawarnya dengan harga yang mahal. Akhirnya hewan yang diyakini membawa keberuntungan itu dijual dengan harga 10 juta pada seorang pembeli. Sepertinya benar kalau kadal itu bisa menarik rezeki, buktinya warga Sambas itu dapat banyak uang setelah menjual kadalnya.

Ayam berjalan dibandrol puluhan juta
Mungkin memang hal yang biasa kalau seekor ayam bisa berjalan, namun akan menjadi suatu hal yang aneh jika cara jalanya seperti manusia. Ya itulah yang dialami oleh pemilik asal Sulawesi ini. Lantaran memiliki ayam yang bisa berjalan tegak, peliharaan pria ini jadi incaran para pencinta binatang unggas. Tidak main-main, para pecinta ayam bahkan sampai menawarnya hingga 50 juta rupiah. Ternyata bukan karena keanehannya jalannya saja yang bikin orang kepincut. Pasalnya, ayam ini diketahui ternyata punya perilaku layaknya kucing. Alih-alih seperti ayam biasa, hewan ini malah selalu ingin mendekat dan dielus oleh manusia. Melihat keunikannya, wajar kalau mahal.

Hewan-hewan bertuliskan lafadz Arab dijual mahal
Ternyata, hewan dengan motif unik di badan dan bulu juga dijual dengan harga mahal loh. Misalnya saja beberapa waktu yang lalu, di sebuah situs Online seekor kucing dengan lafadz “Allah” mampu terjual sampai 10 juta rupiah. Bukannya hanya kucing, ikan dan kambing yang memiliki lafadz seperti itu juga dibandrol dengan harga yang serupa. Tulisan unik tersebutlah yang diyakini bakal membawa hoki bagi pemiliknya, jadi bukan hal aneh kalau sampai mahal.

Kucing jantan belang telon (3 warna) yang bisa bikin tajir
Bagi orang biasa mungkin kucing seperti ini nampak bukan hewan yang aneh. Namun ternyata kucing dengan tiga warna ini kalau dijual harganya bisa luar biasa. Usut punya usut kucing dengan warna bulu seperti ini memang sulit didapatkan, 1 : 1000 kemungkinannya. Oleh sebab itu, kucing ini dipercaya dapat memberikan keberuntungan bagi siapa saja yang memilikinya. Asal tahu saja, kucing yang diyakini pembawa keberuntungan ini dibandrol sampai Rp 10 hingga 50 juta per ekornya.

Itulah 5 hewan yang diyakini membawa keberuntungan dan bikin tajir. Percaya atau tidak, itu terserah diri masing-masing. Tapi yang pasti kalau sampai menemukannya, sudah pasti kamu bakal kedapatan rezeki nompok.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "5 Hewan Aneh dan Diyakini Membawa Keberuntungan yang Kalau Dijual Harganya Sangat Mahal"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.